Menhan Kunjungi Perbatasan Pulau Sebatik

0
1290
Menhan
Menhan
Menhan Ryanmizard Ryacudu berkunjung Ke Pulau Sebatik, Kabupaten Nunukan

MBNews, Nunukan – Keberadaan patok perbatasan Indonesia – Malaysia serta menara pengintai di Pulau sebatik,  menjadi perhatian khusus Menteri Pertahan (Menhan) Republik Indonesia, Ryamizard Ryacudu, saat berkunjung ke Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara Kamis (4/6).

Dengan menggunkan helikopter, Ryanmizard Ryacudu berserta rombongan, tiba dilapangan Sungai Bajo pada pukul 16.00 wita. Kedatangan Menhan tersebut langsung di sambut Bupati Nunukan Drs. Basri dan jajaran Forum Kordinasi Pimpinanan Daerah (FKPD), serta tokoh masyarakat setempat.

“Kita ingin melihat kondisi perbatasan, baik itu mengenaik patok dan lainnya,” ucap Ryanmizard.

Menhan mengatakan, salah  satu tugas pokok Meteri Pertahanan adalah mempertahan wilayah perbatasan demi menyelamatkan bangsa, mengingat Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) merupakan harga mati.

“Selama ini semua daerah perbatasan sudah kita kunjungi, dan tidak ada masalah,” ungkapnya.

Menurutnya, yang terpenting untuk menjaga daerah perbatasan adalah persatuan seluruh elemen yang ada mulai dari masyarakat, pemerintah setempat, bersama dengan TNI-Polri, sehingga ketika ada persoalan semua bisa diselesaikan.

“ini sudah melihat secara langsung daerah perbatasan antara Indonesia dan Malaysia di Pulau Sebatik,  yang terpenting persatuan tetap di jaga diseluruh tingkatan, begitu juga dengan kondisi patok jangan sampai ada yang bergeser,” jelasnya.

Dalam kunjungannya Ryanmizard Ryacudu, menyempatkan diri mengunjungi Mess Satgar Marinir (Operasi Gabungan Perisai Sakti 15) di Sungai Bajo. Serta bertatap muka dengan masyarakat perbatasan serta prjurit penjaga perbatasan yang berada di Pulau sebatik. (nur)