Banjir Bandang Terjang Kabupaten Bulungan

0
2622
Banjir Besar terjang Kabupaten Bulungan Ketinggian Air mencapai 3 Meter Didaerah Tanjung Palas (run)
Banjir Besar terjang Kabupaten Bulungan Ketinggian Air mencapai 3 Meter Didaerah Tanjung Palas (run)
Banjir Besar terjang Kabupaten Bulungan Ketinggian Air mencapai 3 Meter Didaerah Tanjung Palas (run)

MBNews, Tanjung selor- Musibah banjir bandang yang terjadi di Ibu kota Provinsi Kalimantan Utara Tanjung selor Kabupaten Bulungan, menjadi perhatian serius Penjabat (Pj) Gubernur Kaltara Dr. Ir. H. Irianto Lambrie, MM, pasalnya banjir kali ini tidak hanya disatu titik saja melainkan seluruh daerah dikabupaten bulungan terendam banjir.

Melalui telepon seluler, kepada merahbirunews.com Irianto Lambrie mengatakan, selaku Pj Gubernur Kaltara dirinya sudah mengintruksikan agar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Kaltara untuk segera menanggulangi dan mendirikan beberapa posko bantuan dan penampungan bagi warga korban banjir dibeberapa titik.

“Kalau penangulangan banjir diwilayah kabupaten bulungan, kita sudah minta pemerintah kabupaten segera mengambil langkah kongret dalam musibah banjir ini, begitu juga dengan BPBD Provinsi Kaltara segera menanggulangi dan mendirikan beberapa posko bantuan dan penampungan bagi korban banjir.” Jelas Irianto lambrie, selasa (10/2/2015).

Irianto membeberkan, daerah terparah terendam banjir yakni long peso dan long pujungan, ketinggian air sudah mencapai atap rumah penduduk setempat, sedangkan kondisi kantor Gubernur sendiri seperti apa yang dituturkan Irianto saat ini telah terendam banjir.

“Paling parah didaerah hulu seperti long peso dan long pujungan ketinggian air mencapai atap rumah.” Bebernya.

Ketika ditanya bantuan apa yang nantinya disalurkan Pemerintah Provinsi Kalimantan Utara (Kaltara) terhadap warga yang tertimpa musibah banjir ? Dengan lugas Irianto memastikan, bantuan yang diberikan tentunya yang berhubungan dengan sembilan bahan pokok (Sembako) serta beberapa jenis bantuan lainnya yang diperlukan masyarakat.

Dilain sisi, Oche William Keintjem warga Tanjung Palas, Kelurahan Tanjung Palas Tengah Kabupaten Bulungan melalui via telpon seluler mengungkapkan , ketinggian air didaerahnya mencapai 3 meter dan diprediksi ketinggian air tersebut akan terus bertambah.

“Terendam banjir sekitar 3 meter, banjir diakibatkan hujan yang turun terus menerus ditambah dengan air pasang, selain aitu akibat banjir ini sebagian warga sudah mengungsi ketempat yang aman, ataupun ketenda pengungsian yang didirikan pemerintah.” Ucap Oche.

Oche membeberkan, saat ini warga tanjung palas yang terkena musibah banjir bandang memerlukan perhatian Pemrintah Kabupaten dan Pemerintah Provinsi Kaltara. Perhatian yang diperlukan yakni berupa bantuan makanan,sembako,obat obatan serta tenda pengungsian yang harus didirikan dibeberapa titik didaerah tanjung palas, mengingat ketinggian air yang terus naik sehingga banyak warga yang terjebak dan memerlukan pertolongan. (run)