Habis Karaoke, Dianiaya Orang Tak Dikenal

0
964
Ilustrasi (lintasterkini.com)
Ilustrasi (lintasterkini.com)
Ilustrasi (lintasterkini.com)

MBNews, Tarakan – Malang nian nasib Ferdinandus Salom warga kampung 1/SKIP, harus ditimpas oleh sesorang berinisial MA disekitar karoke rindu malam, Senin (1/12/2014) pukul 04.00 Wita.

Kapolres Tarakan AKBP Sarif Rahman melalui Kasubag Humas Polres Tarakan IPDA Kamson Sitanggang mengatakan, kejadian bermula saat Ferdinandus bersama ke 3 orang temannya pulang dari karaoke, saat masih berada di sekitar karoke rindu malam Ferdinandus bersama temannya dihadang oleh tersangka MA.

Karena tidak pernah membuat persoalan dengan MA, Ferdinandus ingin menghindari MA, namun malang tak dapat ditolak MA yang saat itu menggenggam sebilah parang mengejar dan menimpas bagian punggung dan tangan kiri Ferdinandus hingga tersungkur.

“Dari kejadian yang dialami, Korban menderita Luka robek bekas timpasan pada bagian punggung, kemudian luka robek pada tangan kiri dan hampir putus serta beberapa luka pada bagian mulut,”Jelas Kamson usai Polres Tarakan mendapatkan laporan adanya penimpasan yang terjadi disekitar Karoke Rindu Malam

Kamson mengungkapkan, Satreskrim Polres Tarakan masih menyelidiki penimpasan yang dialami oleh Ferdinandus, hingga kini motif tersangka melakukan penganiayaan masih belum jelas. Akibat ulah MA, tersangka sudah dilakukan proses hukum, dan dikenakan pasal 351 KUHP dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara. (ctr/run)