Percepat Penguatan Pertahanan Perbatasan, Korem Kaltara Sementara Berada di Tarakan

0
1277
Pangdam Mayjen Dicky Wainal Usman bersama Menhan Purnomo Yusgiantoro saat lawatannya ke Kota Tarakan (HFA)
Pangdam Mayjen Dicky Wainal Usman bersama Menhan Purnomo Yusgiantoro saat lawatannya ke Kota Tarakan (HFA)
Pangdam Mayjen Dicky Wainal Usman bersama Menhan Purnomo Yusgiantoro saat lawatannya ke Kota Tarakan (HFA)

MBNews, Tarakan – Kota Tarakan diprediksikan menjadi basis Komando Resort Militer (Korem) di Provinsi Kalimantan Utara untuk sementara waktu, sambil menunggu persiapan korem yang berada di Ibukota Kaltara Tanjung Selor.

Hal tersebut disampaikan Panglima Kodam VI Mulawarman Mayjen TNI Dicky Wainal Usman, karena Kebutuhan Korem di provinsi perbatasan seperti Kaltara menjadi prioritas.

“Korem di Kaltara sangat penting untuk menjaga pertahanan dan keamanan lebih kuat apalagi Kaltara merupakan provinsi yang berada di wilayah perbatasan.” Ujar Mayjen Dicky, Kamis (21/8/2014)

Kodam VI Mulawarman sudah melaporkan kebutuhan personil kepada mabes TNI dan langsung direspon oleh Panglima TNI dan belum diketahui secara pasti kapan adanya penambahan personil tersebut yang bertugas di korem Kaltara.

“Selain itu kita masih menunggu untuk lahan yang disediakan di wilayah ibukota kaltara dan dalam proses penyelesaian administrasi karena TNI tidak ingin bermain-main dengan status lahan untuk korem dan harus jelas.” Ungkapnya

Mayjen Dicky menambahkan, untuk gedung perkantoran Korem Kaltara sementara sudah disediakan gedung pertamina oleh Pemerintah Kota yang bersifat pinjam pakai. (HFA)