Sistem Direstart,Member MMM Mengaku “Stress”

0
1432
Ilustrasi (Google)
Ilustrasi (Google)
Ilustrasi (Google)

MBNews,Tarakan-Setelah Sergey Mavrodi secara resmi menyatakan telah me-restart sistem Mavrodi Mondial Moneybox (MMM) di seluruh dunia termasuk Rusia dan Indonesia,banyak para membernya yang mengaku “stres” karena uang yang telah diinvestasikan untuk mengikuti komunitas tersebut tidak kembali.

Sebut saja Bachtiar warga kelurahan Selumit Pantai kecamatan Tarakan Tengah yang juga merupakan salah satu member komunitas MMM.Dia mengaku stres pada saat mengetahui bahwa sistem MMM telah di restart oleh Sergey Mavrodi selaku pemilik komunitas dengan slogan Manusia Membantu Manusia tersebut.Bagaimana tidak, uang yang telah diinvestasikannya untuk mengikuti komunitas MMM hingga saat ini tidak kembali,padahal untuk modal awal saja dia telah berani dan yakin untuk berinvestasi dengan nominal yang lumayan besar yakni Rp.4 juta rupiah.

“Modal awal saya ikut itu Rp.4 juta,kemudian bertambah hingga Rp.7 juta.Nah ketika direstart uang itu lenyap,saya akui sangat stres dan pusing mikirnya”,ungkap Bachtiar kepada MBNews Selasa,(9/9/2014).
Meskipun dalam pernyataan Sergey Mavrodi di youtube akan mengembalikan uang para member yang hilang dengan syarat para member harus melakukan deposit kembali dari awal,kini Bachtiar masih khawatir dan ragu-ragu untuk memasukan modalnya.Hal tersebut bukan tanpa alasan.Bachtiar mengaku masih trauma atas di restartnya sistem MMM.Bachtiar  juga tidak mau ketika nanti memasukan modal, kejadian yang sama justru  terulang.

Dalam waktu dekat rencananya dia akan bertemu dengan leader yang mengajaknya bergabung di MMM untuk membicarakan tentang uangnya yang lenyap tersebut.

“Mungkin nanti saya akan berkoordinasi dengan leader untuk menyelesaikan permasalhan uang saya yang lenyap ini”,tuntas Bachtiar.(CTR/NY)