Tidak Ada Anggaran, Penyelesaiaan Pembangunan RSUD Tarakan Terhambat

0
1693
Dirut RSUD meninjau salah satu ruangan (run)
Dirut RSUD meninjau salah satu ruangan (run)
Dirut RSUD meninjau salah satu ruangan (run)

MBNews, Tarakan – Tidak adanya anggaran dari pemerintah Provinsi Kalimantan Timur tahun 2014 untuk melanjutkan pembangunan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) kota Tarakan, membuat penyelesaian pembangunan lantai 6 dan 7 gedung terhambat.

Direktur RSUD Tarakan dr. Wira Negara Tan, S.IP,MM,M.AH,Ph.D, Senin (23/6/2014) mengatakan, untuk lantai 6 dan 7 yang belum terselesaikan yakni 2 ruangan pertemuan, foodcourt, serta lapangan helipad.

“Untuk tahun ini Pemrov Kaltim tidak mengucurkan anggaran, kemungkinan anggaran baru diberikan pada tahun 2015 mendatang, sehingga lanjutan pembangunan beberapa ruangan di lantai 6 dan 7 sedikit terhambat.” Ungkap Wira.

Lanjutan pembangunan beberapa ruangan di lantai 6 dan 7, diperlukan sedikitnya kucuran anggaran dari pemrov kaltim Rp. 15 Milyar.

“Untuk perbaikan sampai selesai, kita sudah meminta anggaran kepada gubernur kaltim sebesar Rp. 15 Milyar, jika anggaran tersebut sudah ada maka lanjutan pembangunan memakan waktu 2 setengah tahun.” jelas Wira.

Walupun lantai 6 dan 7 masih dalam tahap pembangunan, namun pelayanan rumah sakit khususnya poliklinik dilantai 1, sudah berfungsi untuk melayani masyarakat Tarakan. Sedangkan ruangan unit gawat darurat dan ruangan layanan rawat inap di gedung baru RSUD Tarakan belum difungsikan, karena masih terkendala persoalan belum masuknya aliran listrik PLN. (RUN/HFA)