25 Anggota DPRD Tarakan Resmi Dilantik, DPRD Sebelumnya Enggan Disebut Gagal Selama Bertugas

0
1305
Anggota DPRD Tarakan yang baru usai dilantik dan diambil sumpah jabatannya (HFA)
Anggota DPRD Tarakan yang baru usai dilantik dan diambil sumpah jabatannya (HFA)

MBNews, Tarakan – Dengan telah dilantiknya ke 25 anggota DPRD Tarakan Selasa (12/8/2014), Ketua DPRD Tarakan periode sebelumnya Hj. Siti Lela berharap DPRD Tarakan yang baru tersebut mampu melanjutkan beberapa program dewan yang belum selesai.

“Kita berharap program yang belum terlaksana pada masa anggota Dewan 2009 – 2014 bisa dilanjutkan di Periode 25 anggota Dewan yang telah dilantik.” Kata Hj, Siti Lela.

Siti Lela membeberkan, sebagai mitra pemerintah kota Tarakan ada beberapa persoalan yang nantinya bisa ditindaklanjuti diantaranya persoalan banjir yang memerlukan penanganan komperhensif dari wakil rakyat dan pemerintah kota, ditambah persoalan sampah yang dalam kurun waktu beberapa bulan terakhir menurun hingga berdampak kepada gagalnya Adipura diraih.

“Persoalan listrik sudah tuntas, keberhasilan mempertahankan tinggal pelayanan Air bersih, banjir, sampah, persoalan gagalnya adipura, intinya dipererat sinergi antara Dewan dan Pemkot Tarakan untuk menuntaskan program yang belum terselesaikan.” Ungkapnya.

Walaupun masih menyisakan beberapa pekerjaan rumah, Siti Lela enggan anggota DPRD Periode 2009-2014 disebut gagal dalam menjalankan amanah rakyat Tarakan, menurutnya amanah rakyat itu dilakukan secara estafet dan berkesinambungan dengan diteruskan oleh anggota 25 anggota dewan priode selanjutnya. (RUN/HFA)