Earth Hour 2015, Ayo Matikan lampu selama 60 menit malam ini

0
1148
Earth Hour 2015
Earth Hour 2015
Earth Hour 2015

MBNews –  28 Maret 2015 atau tepat hari sabtu ini kampanye “Earth Hour” serentak dilakukan di seluruh dunia. Kampanye ini dicetuskan oleh WWF (World Wide Fund) dan diperingati tiap tahun di seluruh dunia untuk sama-sama saling menghemat energi selama 60 menit. Di Indonesia pun sebuah bernama Komunitas Earth Hour pun mengajak segala pihak untuk turut serta memadamkan listrik serentak pada peringatan Earth Hour ke-7 yang digelar Sabtu, 28 Maret 2015 pada pukul 20.30 hingga 21.30 malam.

“Perayaan malam earth hour adalah pengingat untuk selalu memperbaharui komitmen kita untuk perubahan yang bisa kita lakukan dalam mengurangi dampak perubahan iklim. Kita hanya bisa berhasil bila melakukannya bersama-sama dan terus-menerus,” kata Direktur Komunikasi dan Advokasi WWF-Indonesia, Nyoman Iswarayoga, seperti dikutip dari detik pada Sabtu (28/3/2015).

Tujuan adanya kampanye “Earth Hour” yang pada tahun ini mengangkat tema “USE #YOURPOWER TO CHANGE CLIMATE CHANGE”, adalah bertujuan untuk mengajak seluruh elemen masyarakat Indonesia turut menjaga keasrian bumi dan mengubah gaya hidup lebih ramah lingkungan dan lebih baik kedepannya.

Latar belakang iklim yang berubah di belahan dunia memang mengakibatkan umat manusia harus tetap saling waspada untuk perubahannya. Hutan semakin gundul, mangrove di pantai kian terkikis, biota laut terancam, polusi udara makin memburamkan langit dan efek negatif pemanasan global mengakibatkan umat penghuni bumi kian langka menikmati hidup dengan udara bersih. Tercetuslah ide gerakan Earth Hour yang bisa saja terinspirasi dari perayaan Nyepi di Indonesia

Yuk mari jaga dan setidaknya sedikit menghemat energi listrik dengan turut serta gerakan Earth Hour 2015 pada malam nanti! (beranda.co.id/hfa)