Gudang berisi 1.500 Kg handak milik Pertamina dan Medco nyaris meledak

0
1264
Petugas kebakaran berusaha memadamkan api (ctr)
Petugas kebakaran berusaha memadamkan api (ctr)
Petugas kebakaran berusaha memadamkan api (ctr)

MBNews, Tarakan – Gudang bahan peledak atau handak milik PT Pertamina dan Medco yang terletak di Wilayah Kerja Pertambangan atau WKP di RT 2 Kelurahan Juata Kerikil Kota Tarakan nyaris terbakar dan bisa mengakibatkan ledakan yang besar.

Legal and Relation PT Pertamina EP asset 5 Field Tarakan Hariyanto saat dikonfirmasi merahbirunews.com mengatakan, kejadian ini bermula saat seorang warga yang membakar sampah di sekitar lahan tersebut dan kebakaran menjalar hingga luasan 1 hektar. Dijelaskan, untuk mencegah api menjalar mendekati gudang Handak pihaknya langsung menurunkan mobil pemadam kebakaran dari pertamina dan Badan Penanggulangan Daerah BPBD Tarakan.

“Jadi kasus seperti ini sudah pernah terjadi di tahun 2012, meski kami sudah melarang masyarakat mendekat atau melakukan kegiatan pada radius 300 meter dari gudang handak, namun tidak pernah di patuhi dan bahan peledak tersebut kapasitasinya 1500 kilogram yang berbahaya apabila meledak, karena akan berdampak terhadap kerusakan pada sebagian kota Tarakan,” Jelas Hariyanto

Sementara itu orang yang membakar lahan tersebut Sumini mengatakan, awalnya dirinya membakar sampah dedaunan kering, namun api malah membesar dan membakar sebagian lahan yang berada di sekitar tempat tersebut. Wanita yang sehari-hari bekerja sebagai penambang batu krikil ini menuturkan, melihat api tersebut dirinya langsung bergegas meminta tolong kepada warga sekitar namun api tidak berhasil di padamkan.

“Sumpah saya tidak tahu kalau sampai begini jadinya, karena awalnya saya hanya membakar sampah tetapi api itu menjalar hingga meratakan sebagian lahan ini,” Ujarnya (ctr/hfa)