Pelamar Sulit Akses Panselnas CPNS, Sekda Tarakan Kerahkan Diskominfo

0
953
Sekretaris Daerah Tarakan dr Khaerul M.Kes (hfa)
Sekretaris Daerah Tarakan dr Khaerul M.Kes (hfa)

MBNews, Tarakan – Banyaknya pelamar kesulitan mengakses website panitia seleksi nasional (panselnas) CPNS Kota Tarakan membuat Sekretaris Daerah Kota Tarakan Dr. Khaerul M.Kes meminta Dinas Komunikasi Dan Informatika (Diskominfo) melakukan tindakan.

“Berdasarkan laporan yang diterima Walikota Tarakan banyak pelamar yang kesulitan dan Dinas Kominfo saya minta melaporkan penyebab terjadinya gangguan tersebut sehingga Pemerintah dapat memberikan penjelasan kepada pelamar yang ingin mendaftar.” Ujar dr. Khaerul Selasa (2/9/2014)

Diperkirakan penyebab sulitnya pelamar mengakses website karena kondisi jaringan untuk masuk ke website tersebut sangat padat, diketahui puluhan ribu pelamar secara nasional wajib mendaftar secara online. Diskominfo juga diminta menghubungi pihak penyedia layanan internet di Tarakan, karena siapa tahu kendala jaringan internet di Tarakan menjadi masalahnya.

“Website panselnas saat ini sedang banyak yang akses, ibarat pintu banyak orang mau masuk jadi sesak.” Ujar mantan Asisten II Pemkot Tarakan tersebut

Dr. Khaerul menambahkan untuk proses seleksi yang akan dilakukan 22 september 2014 mendatang dengan Sistem Computer Assestment Test (CAT), Pemkot Tarakan menyiapkan ruangan dan fasilitas computer dari rekanan yang telah ditunjuk.

“Proses CAT saat ini masih diurus oleh Badan Kepegawaian Daerah, nanti juga saya cek perkembangannya.” Pungkasnya (HFA)