Difitnah di PDKT, Rusli Jabba Lapor Polisi

0
1459
Rusli saat melaporkan IS dengan bukti laporan polisi dan screenshot komentar dari IS di forum PDKT (hfa)
Rusli saat melaporkan IS dengan bukti laporan polisi dan screenshot komentar dari IS di forum PDKT (hfa)
Rusli saat melaporkan IS dengan bukti laporan polisi dan screenshot komentar dari IS di forum PDKT (hfa)

Merahbirunews.com, Tarakan – Merasa difitnah oleh salah satu pemilik akun facebook berinisial IS di grup Peduli Kota Tarakan (PDKT), Anggota DPRD dari fraksi partai Hanura H. Rusli Jabba melapor kepada pihak aparat kepolisian. Didampingi huasa hukumnya Rabsodhy Rustam S.H, Rusli melapor bahwa tuduhan dari akun tersebut adalah fitnah dan merupakan pencemaran nama baik melalui media social.

“Saya datang ke Polres karena nama saya tercemar dengan tuduhan IS yang mengatakan saya Mafia Migas dan menyelundupkan minyak ke Filipina, padahal tidak ada dasar dan fakta saya melakukan perbuatan tersebut sehingga membuat pernyataan yang tidak benar faktanya,” Ucap Rusli kepada merahbirunews.com Minggu (6/9/2015)

Sebagai anggota DPRD Tarakan, fitnah yang disampaikan oleh IS sangat berpengaruh dengan kinerjanya di DPRD apalagi apabila melakukan kunjungan kepada masyarakat atau melakukan kunjungan diluar daerah yang bisa saja mengenalnya dirinya sebagai penyelundup BBM.

“Saya tegaskan, saya tidak pernah diputus bersalah di pengadilan karena sebagai penyelundup minyak dan tidak ada bukti saya melakukan itu, sehingga hal ini perlu menjadi perhatian, saya kaget tuduhan tidak benar tersebut langsung ditujukan kepada saya,” Lanjut Rusli

Menurut Anggota Komisi 2 DPRD Tarakan tersebut, sejak awal Rusli tidak mau berurusan panjang terhadap fitnah yang dilontarkan IS di media social karena ada itikat baik darinya untuk melakukan penyelesaian secara kekeluargaan.

“Saya mencoba menghubungi IS via telepon maupun SMS dan sempat berkomunikasi, namun tidak ada itikat baik darinya dan malah menantang untuk mempersilahkan saya melaporkan hal ini ke pihak polisi sehingga saya pun terpaksa melakukan ini, saat dihubungi pihak kepolisaan ketika saya dimintai keterangan IS ini juga tidak merespon dengan baik,” Pungkasnya (hfa)

Screen Shot tuduhan oleh IS kepada Rusli Jabba (PDKT)
Screen Shot tuduhan oleh IS kepada Rusli Jabba (PDKT)