MBNews, Tarakan – Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Tarakan memastikan, distribusi logistik pemilihan umum presiden (Pilpres) akan dilakukan sehari sebelum pencoblosan 9 juli mendatang. Distribusi logistik Pilpres lebih diutamakan untuk Tempat Pemungutan Suara (TPS) terjauh di Tarakan diantaranya Tanjung Pasir, Tanjung Batu dan Pulau Sadau.
“Logistik Pilres sudah dikemas dalam kotak suara dan tinggal menunggu didistribusikan, untuk TPS terdekat atau didalam kota pendistribusiannya dilakukan malam hari sebelum waktu pencoblosan dilakukan, sedangkan TPS terjauh logistik didistribusikan sore hari.” Kata Teguh Dwi Subagyo, S.Hut Ketua KPUD Tarakan, Sabtu (5/07/2014)
Teguh menjelaskan, untuk TPS terdekat, distribusi logistik pilpres baru dilakukan malam hari, demi menjaga keamanan logistik itu sendiri, jika distribusi dilakukan lebih awal dikhawatirkan sangat rentan terhadap bahaya yang mengarah kepada keamanan logistik pilpres.
“Kalau malam hari baru didistribusikan insyaallah lebih aman, kalau terlau pagi berada di TPS, takut nanti logistik pilpres kena hujan atau bahaya lainnya” Ucap Teguh.
Berdasarkan data KPUD Tarakan, Daftar Pemilih Tetap (DPT) Pilpres berjumlah 138.430 pemilih, sedangkan untuk surat suara ada 141.369 sudah termasuk 2 % cadangan. Dan untuk TPS sekota Tarakan sebanyak 336 TPS, dengan total kotak suara 672 kotak suara. (RUN/HFA)